Pendataan Sakernas Februari 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Malang

Rilis Profil Kemiskinan Kabupaten Malang 2024. Berita Resmi Statistik Kemiskinan 2024 bisa diunduh disini

Untuk Layanan Pengaduan silakan mengisi FORM berikut, atau lewat email : pengaduan3507@bps.go.id || No Layanan Chat WA : 0852-8000-3507 || Saat ini sudah tersedia aplikasi android DAMAS Kanjuruhan (Data Malang Strategis Kanjuruhan) yang bisa diunduh DISINI.

Pendataan Sakernas Februari 2024

Pendataan Sakernas Februari 2024

15 Februari 2024 | Kegiatan Statistik


Pendataan Lapangan rumah tangga sampel Sakernas Februari 2024 mulai dilaksanakan pada tanggal 15 Februari dan berakhir pada tanggal 7 Maret 2024.

Pertemuan petugas Pengawas Lapangan (PML) dan Pencacah Lapangan (PCL) dilakukan untuk mengawal penyelesaian pendataan agar sesuai jadwal dan mengatasi permasalahan yang ditemukan di lapangan.
Dengan demikian, apabila terdapat kendala di lapangan, PML segera bisa mengetahui dan mengambil keputusan yang bisa diambil. Jika tidak bisa diputuskan dan dicari jalan keluarnya, maka secara berjenjang harus dilaporkan ke Ketua Tim di BPS Kabupaten untuk diambil langkah selanjutnya.

Semoga kualitas data Sakernas untuk menghasilkan indikator ketenagakerjaan di Kabupaten Malang dan Provinsi Jawa Timur tetap terjaga.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN MALANG Jl. Raya Jatirejoyoso No. 1A Kepanjen - MALANG 65163Telp. (0341) 396979

homepage: malangkab.bps.go.id No Layanan : 0852-8000-3507 ( jam kerja - chat WA )  Pengaduan : s.id/pakisaji (menu pengaduan)

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik